Bacaan Doa Sebelum Tidur Dan Bangun Tidur Lengkap Beserta Artinya
Doa sebelum tidur dan bangun tidur - Sebagai umat islam sudah dianjurkan ketika kita akan melakukan sesuatu kegiatan haruslah berdoa, walaupun hanya membaca basmalah begitu juga dengan tidur. Agar pada saat kita tidur terhindar dari gangguan dan godaan setan yang terkutuk, dari mara bahaya maupun dari gangguan binatang yang membahayakan kita.
Sebagai seorang muslim pasti sudah hafal doa sebelum tidur dan bangun tidur karena doa ini sudah diajarkan pada saat kecil, lafadznya juga pendek sehingga mudah untuk dihafalkan biasanya doa ini dibaca 3 kali pada saat kita hendak tidur.
Baca juga : Doa untuk kedua orang tua lengkap dengan artinya
Baca juga : Doa untuk kedua orang tua lengkap dengan artinya
Doa Sebelum Tidur dan Bangun Tidur
Bagi yang belum hafal atau lupa berikut ini adalah bacaan doa hendak tidur dan bangun tidur beserta latin dan terjemahannya.
Bacaan Doa Sebelum Tidur
بِسْمِكَ االلّٰهُمَّ اَحْيَا وَبِاسْمِكَ اَمُوْتُ
Bismikallaahuma ahyaa wa bismika amuutu
Artinya: "Dengan menyebut nama-Mu, Ya Allah, aku hidup dan dengan menyebut nama-Mu aku mati"
Kemudian ada pula doa hendak tidur yang kedua, berikut adalah bacaan doanya:
بِسْمِكَ اللّٰهُمَّ اَحْيَا وَاَمُوْتُ
Bismikallohumma ahya wa amuutu
Artinya: "Dengan menyebut nama-Mu ya Allah, aku hidup dan aku mati".
Dengan membaca doa di atas ketika hendak tidur. kita berdoa kepada Allah Swt semoga selalu melindungi dan menjaga kita sampai fajar tiba atau sampai terbangun dari tidur. Dengan membaca doa ketika bangun tidur berikut ini.
Bacaan Doa Bangun Tidur
اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِىْ اَحْيَانَا بَعْدَمَآ اَمَاتَنَا وَاِلَيْهِ النُّشُوْرُ
Baca Juga: Doa ketika mendapat mimpi buruk dan mimpi baik
Alhamdu lillahil ladzii ahyaanaa ba'da maa amaa tanaa wa ilahin nusyuur
Artinya : "Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami sesudah kami mati (membangunkan dari tidur) dan hanya kepada-Nya kami dikembalikan".
Itulah bacaan doa sebelum tidur dan doa bangun tidur yang dibaca Rasulullah Saw pada saat beliau hendak tidur dan bangun dari tidur. Sebagai umat islam kita harus mencontoh apa yang dilakukan beliau Rasulullah Saw.
Dengan doa diatas semoga Allah SWT, melindungi diri kita pada saat sedang tidur sampai bangun dari tidur dari godaan setan yang terkutuk dan mara bahaya yang mengintai. Dan semoga apa yang sudah di sampaikan diatas bisa bermanfaat.